Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keuntungan Investasi Reksadana Untuk Masa Depanmu

Investasi adalah sebuah pilihan menjanjikan untuk memperkuat kondisi finansial. Opsi terbaik bagi teman-teman yang masih berusia muda, aktif, dan produktif. Produk investasi yang paling populer saat ini adalah reksadana, salah satunya Manulife investment management. Artikel kali ini kita akan mengulasnya, dan jangan ragu mulai investasi reksadana Anda disini.

Menurut Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal pasal 1, ayat (27): “Reksadana adalah wadah yang dipergunakan untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal untuk selanjutnya diinvestasikan dalam portofolio efek oleh Manajer Investasi". Kumpulan dana tersebut dikonversikan ke dalam berbagai jenis produk. Seperti saham, obligasi, serta produk keuangan dan investasi lainnya.

keuntungan investasi reksadana

Keuntungan Investasi Reksadana

Reksadana sebagai produk investasi ini menawarkan keuntungan yang kompetitif untuk memperkuat kondisi finansial. Depositnya juga cukup terjangkau karena di bisa berinvestasi dengan nominal relatif kecil. Nah, apa saja keuntungan berinvestasi reksadana? Berikut ini diantaranya :

1. Bisa dipelajari dengan mudah

Reksadana mudah dipelajari investor pemula untuk mendapatkan informasi lebih rinci tentang produk-produk yang hendak diinvestasikan. Mudah juga setelah berhasil membeli, teman-teman akan mendapatkan laporan terkait perkembangan investasi reksadana setiap bulan yang dilakukan oleh manajer investasi.

2. Produk yang tersedia sangat beragam

Secara umum, penawaran reksadana terbagi menjadi dua, yaitu reksadana konvensional dan reksadana syariah. Teman-teman pun akan diberi keleluasaan untuk memilih jenis produk reksadana yang sesuai dengan keinginan. Juga akan mendapatkan informasi terkait lembaga apa saja yang menyediakan produk reksadana yang bisa dibeli untuk investasi.

3. Modal awal terjangkau selayaknya menabung biasa

Teman-teman bisa membeli reksadana sesuai nominal yang diinginkan, selayaknya menabung. Persentase keuntungan yang didapatkan akan secara adil diberikan sesuai dengan modal investasi yang dimiliki.

4. Risiko relatif rendah

Dengan mengeluarkan uang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi maka risiko yang teman-teman dapatkan di investasi reksadana ini cenderung kecil dan dapat diantisipasi.

5. Dana dikelola dengan profesional

Perlu teman-teman ketahui, sebelum menjadi manajer investasi, para pengelola diharuskan mendapatkan sertifikat agar mampu menjaga integritas dan memahami reksadana secara keseluruhan untuk membantu jalannya investasi para nasabah.

6. Akses investasi mudah secara online

Untuk memberi kemudahan terhadap investasi, transaksi dan informasi terkait reksadana umumnya bisa dilakukan secara online. Bisa diakses melalui aplikasi mobile banking dan internet banking setiap saat.

Reksadana Manulife Investment Management di MAMI

Salah satu yang bisa jadi referensi teman-teman adalah membelinya melalui Manulife investment management di PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) Manulife. Perusahaan manajemen investasi global yang merupakan bagian dari Manulife. Perusahaan manajer investasi ini sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan hadir di Indonesia sejak tahun 1996.

MAMI menerima pengakuan sebagai manajer investasi terbaik di Indonesia. Meraih penghargaan Fund House of the Year dari AsianInvestor, sebuah perusahaan publikasi terkemuka yang berbasis di Hong Kong dengan fokus seputar pengelolaan aset dan modal di Asia. Penghargaan itu merupakan bentuk validasi atas keunggulan strategi yang diterapkan MAMI dalam pengelolaan dana para investor.

MAMI telah berhasil mencatatkan pertumbuhan dana kelolaan atau asset under management (AUM) reksadana sebesar 14,3% YoY hingga mencapai Rp59,6 triliun pada akhir Maret 2022. Angka pertumbuhan tersebut jauh melampaui industri yang tumbuh hanya sebesar 0,41% YoY pada akhir Maret 2022.

MAMI menawarkan setidaknya 24 produk reksadana yang terdiri atas reksadana saham, pendapatan tetap, campuran, dan pasar uang. Seluruh rangkaian produk reksadana Manulife dikelola oleh tim pengelola investasi yang secara rata-rata memiliki pengalaman selama belasan tahun. Tak ada yang perlu diragukan lagi, investasikan reksa dana Anda di MAMI.

Semoga bermanfaat!


Han
Han Lebih suka dipanggil Han ketimbang Lohan. Menikmati sebagai penuntut ilmu sejati. Blogger cupu yang punya mimpi seperti bos kapanlagi

إرسال تعليق for "Keuntungan Investasi Reksadana Untuk Masa Depanmu"